TERNYATA HAL INI YANG BISA MENJADIKANMU PENGUSAHA SUKSES
Menjadi pengusaha adalah salah satu jalan yang di pilih oleh sebagian orang. Dari usaha mikro hingga pengusaha yang memiliki saham dimana mana. Rata rata pengusaha awal hanya melihat dari pengusaha lain yang sudah sukses tanpa melihat cara atau langkah yang di ambil pengusaha tersebut sehingga menjadi pengusaha sukses. Pada kesempatan ini saya ingin bagikan 5 langkah yang harus di siapkan sebelum memulai menjadi Pengusaha.
1. Niat yang serius
Langkah yang pertama yaitu Niat. Banyak orang memulai semangat usaha hanya pada awal nya saja, tidak jarang dari mereka berhenti di tengah jalan hanya karna mereka mendapatkan rintangan. Padahal rintangan itu sendiri adalah pembelajaran yang dapat kita ambil untuk menghadapi rintangan selanjutnya.
Sepanjang hidup kita pasti akan ada yang namanya rintangan, maka dari itu niat yang serius di butuhkan untuk menghadapi rintangan yang akan dating.
2. Lakukan karena Passion
Banyak yang bermula dari hobi kini menjadi tempat usahanya. Inilah karena semua yang dilakukan berdasarkan kesenangan akan terasa lebih ringan dan bisa menjadi sebuah cara yang tepat untuk memulai bisnis Anda.
Pilihlah passion Anda, baik di bidang teknologi, fashion ataupun kuliner sehingga bisa mendalami bisnis yang Anda mulai. Contohnya, jika Anda menyukai kopi dan memiliki pengetahuan lebih, kenapa tidak mencoba untuk memulai bisnis kedai kopi sendiri.
3. Melakukan riset pasar
Setiap pebisnis pasti menginginkan agar usahanya berkembang dengan baik dan diterima di masyarakat. Syukur-syukur bisnis tersebut bisa bertahan dalam jangka waktu yang lama sehingga pengusaha tak perlu lagi bingung memutar otak untuk membuat bisnis baru lagi sebagai penggantinya.
Salah satu kunci kesuksesan sebuah bisnis adalah faktor kepuasan konsumen. Jika konsumen merasa puas dengan produk atau jasa yang Anda buat, maka keuntungan pun akan lebih berkembang dengan baik sekaligus keuntungan yang datang akan semakin besar. Untuk itu, para pengusaha wajib melakukan riset pasar terlebih dahulu.
4. Memilih rekan/partner yang mempunyai visi yang sama
Rekan atau partner dibutuhkan dalam usaha bisnis. Ntah itu hanya supplier ataupun partner pada bisnis kita. Pemilihan partner dalam bisnis harus selektif karena akan beriringan melakukan usaha tersebut. Pilihlah partner yang memliki kepribadian yang baik sehingga nantinya di tengah jalan pada bisnis anda mengalami rintangan anda dan partner anda dapat melaluinya dengan baik tanpa adanya perselisihan.
5. Terus mendalami pengetahuan tentang usaha/bisnis
Mendalami pengetahuan tentang ilmu usaha sangat amat penting, dari situ anda akan tahu tentang seluk beluk apa yang harus anda lakukan pada bisnis anda. Kesalahan terbesar para pengusaha awal adalah tidak mau mendalami ilmu tentang usaha atau bisnis ini. Sehingga mereka akan mengalami kesulitan di tengah bisnis yang sedang di jalani. Ntah itu penjualan mereka yang tersendat karena tidak tahu kondisi pasar hingga berhenti melakukan usaha karena tidak bisa menyelesaikan masalah yang mereka alami pada bisnis mereka.
Itu lah langkah-langkah yang harus di ketahui sebelum melakukan usaha. Terus mencoba jangan pernah takut untuk gagal.
Semangat berkaryaa
ReplyDeleteThanks
DeleteNice info, ini yang saya cari
ReplyDelete